1. HaluBlog
  2. Anime

10 Rekomendasi Anime Terbaik yang Sudah Tamat

Imu Sutarna,

15 January 2024

10 Rekomendasi Anime Terbaik yang Sudah Tamat

Pernah nggak lagi asik nonton anime, terus baru tahu kalau ceritanya belum tamat? Terus mesti nunggu bertahun-tahun buat rilis season barunya… Ganjel banget, ya.

Biar nggak gitu, kamu bisa memilih untuk nonton anime yang udah tamat aja. Banyak kok pilihannya!

Buat HaluSquad yang pengen nonton anime yang statusnya udah completed, Blog HaluApp sudah membuat lis anime terbaik yang sudah tamat di bawah ini.

1. Fullmetal Alchemist Brotherhood

anime terbaik yang sudah tamat

Tanggal rilis: 5 April 2009

Jumlah episode: 64

Total waktu tayang: 26 jam 40 menit

Bagi kamu yang baru berkenalan dengan franchise Fullmetal Alchemist perlu tahu ini: seri animenya ada dua.

Yang pertama adalah Fullmetal Alchemist yang tayang 2003 dan yang kedua adalah Fullmetal Alchemist Brotherhood yang tayang 2009.

Perbedaan Fullmetal Alchemist dan Brotherhood adalah seri Brotherhood mengikuti alur cerita asli manganya.

Fullmetal Alchemist Brotherhood memiliki animasi yang sangat baik dan mulus. Ini dipadukan dengan koreografi pertarungan yang ciamik dan voice acting yang mantap.

Semua tokohnya diceritakan dengan baik, sehingga ceritanya terasa didesain secara matang oleh kreatornya.

Sinopsis: Edward Elric kehilangan lengan dan kaki sedangkan adiknya, Alphonse Elric, kehilangan badan seutuhnya.

Kecelakaan itu disebabkan oleh gagalnya ritual alkimia yang mereka lakukan untuk menghidupkan ibu mereka yang telah lama mati.

Selanjutnya, mereka bergabung menjadi anggota militer demi menemukan Batu Bertuah, yang bisa mengembalikan tubuh mereka.

2. Attack on Titan

anime yang sudah tamat

Tanggal rilis: 7 April 2013

Jumlah episode: 94

Total waktu tayang: Sekitar 36 jam 15 menit

Attack on Titan (AOT) menyuguhkan cerita dystopia bercampur cerita perang.

Penonton dibuat ngeri oleh sosok monster titan pemakan manusia dan adegan berdarah-darah umat manusia untuk bertahan hidup.

Seri anime terbaik yang sudah tamat ini terkenal karena plot twist-nya yang bikin bengong. Dan semua bagian ceritanya terasa mulus, nggak ada yang terasa tiba-tiba atau dipaksakan.

Semua bagian ceritanya memiliki arti, daging semua!

Sinopsis: Setelah kampung halamannya hancur dan melihat ibunya dilahap hidup-hidup oleh monster titan, Eren Yeager bersumpah untuk menumpas semua titan.

Kisahnya mengambil latar tempat suatu dunia di mana umat manusia tinggal dalam permukiman yang dikelilingi tembok raksasa.

Tembok ini ada untuk melindungi mereka dari serbuan monster raksasa yang disebut titan.

3. Neon Genesis Evangelion

anime yang sudah tamat terbaik

Tanggal rilis: 4 Oktober 1995

Jumlah episode: 26

Total waktu tayang: Sekitar 13 jam

Lagi mood nonton anime lama terbaik? Neon Genesis Evangelion bisa jadi pilihan yang tepat buat kamu yang suka cerita mecha dan cerita psikologis.

Anime Evangelion disebut sebagai salah satu anime terbaik yang sudah tamat karena penceritaan yang kompleks yang menggugah pikiran kita.

Setiap tokoh yang dihadirkan pun memiliki perkembangan yang kompleks. Secara keseluruhan, Evangelion membawa inovasi baru dalam genre mecha pada zamannya.

Sinopsis: Neon Genesis Evangelion mengikuti kisah Shinji Ikari, Rei Ayanami, dan Asuka Langley Soryu.

Mereka adalah pilot mecha Evangelion yang bertugas untuk menumpas monster Angels yang membahayakan umat manusia.

Shinji sendiri terlibat dalam Human Instrumentality Project, sebuah proyek yang bertujuan untuk menggabungkan jiwa manusia dan satu entitas ilahi.

4. Gintama

anime komedi terbaik yang sudah tamat

Tanggal rilis: 4 April 2006

Jumlah episode: 367

Gintama adalah salah satu anime komedi terbaik yang sudah tamat.

Seri anime ini terkenal karena humornya yang cerdik, referensi budaya pop, dan parodi atas manga dan anime populer lainnya.

Di samping aspek komedinya, Gintama punya banyak tokoh yang beragam, dengan arc yang menarik. Alur kisahnya sendiri lebih mengikuti cerita tokoh-tokohnya dibandingkan plot.

Sinopsis: Gintama mengikuti cerita seorang samurai eksentrik bernama Sakata Gintoki. Dia bekerja sebagai pekerja lepas serabutan.

Melalui pekerjaannya ini dia bertemu banyak orang dan ikut terlibat dalam banyak kejadian aneh dan seru.

Gintama berlatar tempat Jepang pada periode Edo. Namun pada zaman Edo cerita Gintama, alien telah menyerang Jepang dan sebagian menghuninya.

5. Your Lie in April

anime romance terbaik yang sudah tamat

Tanggal rilis: 5 Mei 2015

Jumlah episode: 22

Total waktu tayang: Sekitar 9 jam 10 menit

Your Lie in April masuk jajaran anime romance terbaik yang sudah tamat. Kita dibawa untuk menikmati cerita yang memainkan perasaan, animasi estetik, dan tokoh-tokoh yang mengundang rasa penasaran.

Kita menyaksikan tokoh utamanya, Kousei, bangkit dari depresi, menemukan kembali cintanya akan musik dan kehidupan.

Your Lie in April menunjukkan bagaimana seseorang berusaha untuk jatuh cinta ketika ia mengalami trauma dan depresi.

Anime yang sudah tamat ini menyajikan beberapa adegan musik terbaik dalam anime.

Sinopsis: Kousei, seorang jenius dalam bermain piano kehilangan kemampuannya setelah mengalami peristiwa yang traumatis. Dia kembali bermain piano karena kehadiran seorang gadis eksentrik bernama Kaori.

6. Steins;Gate

anime science fiction terbaik yang sudah tamat

Tanggal rilis: 6 April 2011

Jumlah episode: 24

Total waktu tayang: Sekitar 10 jam 25 menit

Mencari anime science-fiction terbaik yang sudah tamat? Steins;Gate wajib kamu tonton.

Ini adalah cerita time travel yang penuh emosi, dengan alur cerita yang saling berkaitan, dan karakter-karakter yang unik.

Aturan dan sistem time travel yang diciptakan di dalam ceritanya pun brilian. Dan ceritanya secara keseluruhan mematuhi aturan itu, sehingga terasa mengesankan.

Nggak seperti cerita time travel lain yang kadang punya plot holes dan aturan yang kontradiktif.

Sinopsis: Pada tahun 2010 di Akihabara, seorang ilmuwan nyentrik Rintaro Okabe secara nggak sengaja menciptakan sebuah mesin yang mampu mengirim pesan ke masa lalu.

Seperti cerita time travel umumnya, Rintaro melakukan banyak hal berbeda untuk mengubah hal yang telah terjadi di masa depan.

7. Monster

anime terbaik tamat

Tanggal rilis: 6 April 2004

Jumlah episode: 74

Total waktu tayang: Sekitar 29 jam 36 menit

Anime Monster adalah seri anime yang kompleks dan memantik pikiran. Ceritanya mempertanyakan isu-isu moral dan psikologis.

Pada dasarnya, Monster mengeksplorasi sifat baik dan buruk pada manusia.

Tokoh-tokoh ceritanya didesain secara sangat baik dan realistis. Ceritanya pun menegangkan, di mana tiap tokohnya nggak ada yang aman dari teror.

Sinopsis: Kenzo Tenma adalah seorang dokter bedah yang menyelamatkan seorang bocah laki-laki bernama Johan yang mengalami luka tembak.

Di kemudian hari, Kenzo menyadari bahwa bocah yang diselamatkannya dulu, kini adalah seorang psikopat berbahaya dengan rencana-rencana yang mengerikan.

8. Code Geass

code geass

Tanggal rilis: 6 Oktober 2006

Jumlah episode: 50

Total waktu tayang: Sekitar 20 jam 50 menit

Code Geass memiliki cerita yang kaya dengan jajaran karakter yang unik dan dirancang secara mendalam.

Karakter seperti Lelouch dan Suzaku dieksplorasi secara baik dalam kaitannya dengan politik Jepang dan Britania.

Setiap karakter memiliki keyakinan masing-masing yang berdampak pada tindakan yang diambil.

Sinopsis: Pangeran yang diasingkan, Lelouch Lamperouge, mendapat kekuatan misterius bernama Geass. Kekuatan ini memberinya kekuatan absolut untuk memerintah siapa pun.

Lelouch memimpin pemberontakan terhadap kekuasaan Kerajaan Suci Britania, yang menyebabkan serangkaian pertarungan mecha nan epik.

9. Fruits Basket (Remake)

anime romance terbaik yang sudah tamat fruits basket

Tanggal rilis: 5 April 2019

Jumlah episode: 63

Meski diceritakan dalam balutan supernatural, Fruits Basket mampu menyajikan karakter-karakter yang terasa realistis.

Tiap tokoh digambarkan punya kekurangan dan perjuangannya masing-masing.

Anime romance terbaik yang sudah tamat ini pas buat kamu yang ingin menonton cerita hangat tentang persahabatan, cinta dan spiritualisme.

Sinopsis: Gadis berusia 16 tahun bernama Honda Tohru harus tinggal di sebuah tenda karena sebuah tragedi keluarga.

Tanpa disadarinya, dia mendirikan tenda dekat tanah milik keluarga Soma yang misterius.

Fruits Basket menceritakan hubungan Tohru dengan anggota keluarga Soma yang dirasuki oleh roh 13 binatang Shio.

10. Cowboy Bebop

anime action terbaik yang sudah tamat

Tanggal rilis: 3 April 1998

Jumlah episode: 26

Cowboy Bebop menggabungkan banyak genre secara ciamik sehingga menghasilkan cerita yang sangat unik.

Kamu bisa menemukan potongan cerita rasa science fiction, western, dan neo-noir dalam satu tempat!

Animasinya pun terasa smooth, hal yang mengesankan mengingat anime ini dirilis tahun 1998.

Cowboy Bebop menjadi tolak ukur kualitas suatu anime, karena alur ceritanya yang inovatif, perpaduan genre yang unik, dan hasil produksinya yang bermutu tinggi.

Sinopsis: Cowboy Bebop mengikuti perjalanan seorang bounty hunter bernama Spike Spiegel.

Dia dan partner-nya Jet Black memburu para kriminal demi uang dan menjelajahi tata surya menggunakan pesawat mereka yang diberi nama Bebop.

Itulah rekomendasi anime terbaik yang sudah tamat dari Blog HaluApp. Selamat menonton!

Logo HaluApp
logo instagramlogo tiktoklogo youtubelogo x-twitterlogo facebooklogo discordlogo telegram

Download HaluApp Mobile

logo playstorelogo appstore

2024 All Rights Reserved

Contact us

star@halu.app

+62 822 1888 2988

PT WIBU SUKSES BERSAMA

Voza Tower Lantai 16 Unit D, Jl HR. Muhammad No. 31, Surabaya