1. HaluBlog
  2. Lifestyle

Kenapa Wibu Disebut Bau Bawang? Ini Arti dan Asal-usulnya!

Khairi YA,

12 January 2024

Kenapa Wibu Disebut Bau Bawang? Ini Arti dan Asal-usulnya!

Kenapa wibu disebut bau bawang? Istilah ini pertama kali dicetuskan oleh YouTuber Ericko Lim, sayangnya dengan konotasi yang kurang baik.

Seperti yang kita tahu, wibu adalah sebutan bagi orang yang bukan keturunan Jepang, tetapi terobsesi dengan budaya populer negara tersebut.

Kata “wibu” sendiri merupakan serapan dari bahasa Inggris weeaboo, yang artinya kurang lebih sama dengan pengertian yang telah disebutkan.

Sama dengan istilah “wibu bau bawang,” kata wibu itu sendiri sering digunakan oleh warganet untuk mengolok-olok para pecinta Jepang.

Lantas, kenapa wibu disebut bau bawang? Apa arti dari istilah tersebut? Begini penjelasannya.

Arti Istilah Wibu Bau Bawang

wibu bau bawang

Seperti yang telah disebutkan, istilah wibu bau bawang pertama kali dipopulerkan oleh Ericko Lim saat berkunjung di sebuah event cosplay.

Menurut Ericko, makna “bau bawang” sendiri merujuk pada kebiasaan wibu yang lupa merawat diri karena obsesinya terhadap budaya Jepang.

Alih-alih mandi dan merawat tubuh, menurutnya sebagian besar waktu wibu justru dihabiskan dengan mengulik video gim, manga dan anime.

Secara ilmiah, bau bawang artinya merujuk pada aroma kuat dan mengganggu yang dihasilkan oleh bawang dan tumbuhan sejenisnya.

Aroma tersebut berasal dari senyawa sulfur terutama allicin, yang akan mencuat bila bawang dihancurkan atau dipotong saat memasak.

Nah, setelah membaca uraian di atas, sudah jelas ‘kan kenapa wibu disebut bau bawang.

Selain ofensif, sayangnya istilah tersebut juga bersifat stereotip, mengingat tidak semua wibu malas merawat dirinya.

Cara agar Wibu Tidak Disebut Bau Bawang

cara agar wibu tiak bau bawang

Kita sepakat bahwa alasan dibalik kenapa wibu disebut bau bawang sangat mengada-ada.

Karena itu, istilah tersebut sebaiknya tidak kamu anggap serius, bahkan sampai merasa sakit hati jika dituduh demikian.

Namun, setidaknya ada beberapa hal yang dapat kamu lakukan agar tidak disebut bau bawang, berikut di antaranya.

1. Rajin Merawat Diri

Sebagai wibu, buktikan kalau kamu juga concern terhadap kesehatan serta kebersihan diri.

Meski disibukkan dengan aktivitas “kewibuan,” selalu luangkan waktu untuk mandi dua kali sehari, gunakan parfum, dan kenakan pakain bersih.

2. Bersihkan Tempat Tinggal

Tidak cuma tubuh, wibu yang sehat juga tercermin dari tempat tinggalnya yang terawat.

Lakukan bersih-bersih kamar atau rumah minimal 3 hari sekali, sapu dan pel lantainya, lalu gunakan berbagai wewangian untuk ruangan.

Nonton anime, membaca manga dan bermain video gim memang paling enak sambil nyemil, tapi jangan lupa buang sampahnya setelah habis, ya.

3. Perluas Pergaulan

Jujur saja, arti wibu bau bawang sebenarnya tidak secara spesifik membahas soal kebersihan, tetapi stereotipikal yang melekat pada wibu.

Orang-orang yang menyebut wibu bau bawang, biasanya bahkan tidak tahu menahu perihal kehidupan wibu.

Karena itu, perluas pergaulanmu dan jadilah contoh wibu yang baik di hadapan orang-orang.

Dengan begitu, stereotip jelek yang melekat pada wibu lambat laun akan memudar.

4. Menyukai secara Sehat

Membatasi diri memang penting, inilah yang membuat kita tahu mana rasa cinta yang wajar dan mana obsesi yang tidak sehat.

Tidak bisa dimungkiri, di luar sana, masih banyak oknum wibu yang terlalu terobsesi dengan budaya Jepang sehingga melupakan jati dirinya.

Obsesi semacam ini tergolong tidah sehat, bahkan berbahaya bagi kesehatan mental.

Sah-sah saja memiliki hobi maupun ketertarikan, tetapi jika hal itu sudah menggangu aktivitas dan kesehatan maka sebaiknya dibatasi, ya.

HaluSquad, itulah alasan kenapa wibu disebut bau bawang dan cara menghindarinya.

Semoga informasi di atas bermanfaat!

Logo HaluApp
logo instagramlogo tiktoklogo youtubelogo x-twitterlogo facebooklogo discordlogo telegram

Download HaluApp Mobile

logo playstorelogo appstore

2024 All Rights Reserved

Contact us

star@halu.app

+62 822 1888 2988

PT WIBU SUKSES BERSAMA

Voza Tower Lantai 16 Unit D, Jl HR. Muhammad No. 31, Surabaya